Auditor Puji Konsistensi Unwar Mempertahankan SNI ISO 21001:2018

 28 Maret 2024   

-

Auditor Puji Konsistensi Unwar Mempertahankan SNI ISO 21001:2018

Setelah melakukan audit selama tiga hari di 15 unit kerja Universitas Warmadewa (Unwar) tim auditor Surveillance SNI ISO 21001:2018 pada tahun 2024 dari PT. Sucofindo tidak menemukan sesuatu yang fatal. 

"Berdasarkan hasil audit, tim audit menerbitkan temuan minor dan observasi," ungkap Auditor Tim Leader in Evaluation PT Sucofindo Andi Dewi S Syamsul, didampingi Auditor Tim Leader dan Evaluator, Holys, saat penutupan Surveillance SNI ISO 21001:2018, di Kampus Unwar, Kamis (28/3). 

Tim auditor merekomendasikan SNI ISO 21001:2018, serta memberikan waktu selama dua bulan untuk menindaklanjuti temuan auditor terhitung sejak dilaksanakan audit. 

Andi Dewi, mengucapkan terima kasih kepada Rektor Unwar dan seluruh jajaran yang menurutnya menunjukkan semangat yang luar biasa. 

Pada kesempatan yang sama, Holys menambahkan, Organisasi Tata Kelola (OTK) yang baru lima bulan dibentuk oleh rektor periode 2023-2027, masih memiliki waktu yang panjang membenahi kinerja sesuai visi misi lembaga. 

Dirinya juga kagum dengan Unwar yang memberikan harga terjangkau kepada masyarakat/mahasiswa, padahal tujuannya internasional yang notabene memerlukan biaya tinggi. 

Rektor Unwar, Prof. Dr. Ir. I Gede Suranaya Pandit, MP., menjelaskan bahwa Unwar telah menjalin kerja sama Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan berbagai kampus di 10 negara ASEAN. 

Bahkan dalam waktu dekat, 60-70 orang mahasiswa dari belahan Benua Eropa akan mengikuti perkuliahan selama satu semester yang dikemas dalam Warmadewa Internasional Program oleh Fakultas Sastra Unwar.

"Tim kami di sini siap bekerja keras guna mencapai tujuan dan visi bersama yaitu bersaing di tingkat ASEAN" kata rektor seraya berterima kasih dan memohon maaf jika ada sesuatu yang kurang berkenan selama tim auditor berada di Unwar. 

Sebelumnya, sewaktu pembukaan, Selasa (26/3), rektor menjelaskan, pihaknya melaksanakan resertifikasi SNI ISO 21001:2018, lantaran sertifikasi  sebelumnya masa berlakunya berakhir pada 8 April 2024 mendatang. 

Audit tersebut dilaksanakan oleh Badan Penjamin Mutu (BPM) melaksanakan resertifikasi SNI ISO21001:2018 tentang sistem organisasi manajemen pendidikan oleh oleh PT. Sucofindo. 

"Kehadiran tim auditor PT. Sucofindo  untuk melakukan evaluasi guna membuktikan konsistensi terkait dengan sasaran mutu yang ingin dicapai Unwar," pungkasnya. 

Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali (YKKPB) Prof. Dr. Drs. AA Gede Oka Wisnumurti, M.Si., berpendapat, ISO akan  membantu Unwar dalam mempersiapkan akreditasi yang  dilaksanakan oleh DIKTI.

 “Jadi sertifikasi ini bukan dua hal yang berbeda tapi berkelanjutan. Prosesnya ada di ISO, outcome, output ada di DIKTI,” kata Prof. Wisnumurti.

Badan Penjaminan Mutu Universitas Warmadewa.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

TAGS :