Surveillance SNI ISO 21001:2018 Universitas Warmadewa Hari Kedua

 03 Maret 2023   

Surveillance SNI ISO 21001:2018 Universitas Warmadewa hari kedua

Surveillance SNI ISO 210001:2018 untuk hari ke 2 dengan Tim Auditor PT Sucofindo:
1. Andi Dewi S Syamsul (Audit Tim Leader)
2. Prabu Galang Buwono (Auditor)
dan didampingi oleh Tim PT Sucofindo Denpasar.

Audit hari kedua dilaksanakan pada unit:
1. Sentra HKI
2. FH Unwar
2. UPT. IT dan Pangkalan Data Unwar
3. UPT. Keamanan Unwar
4. BPM dan SPI lanjutan.

Kemudian dilanjutkan dengan Closing Meeting Audit Surveillance SNI ISO 210001:2018 untuk Universitas Warmadewa di Ruang Sidang Sri Ksari Mandapa Unwar.

Clossing Meeting dihadiri oleh Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali, Rektor Unwar, Tim Auditor, WR I Unwar, WR II Unwar, WR III Unwar,  Dekan Fakultas dilingkungan Unwar, Dir. Pascasarjana Unwar, Dir. Sekolah Vokasi, Ka. BPM Unwar, Ka. LPM Unwar, Ka. LEMLIT Unwar, Ka. SPI Unwar, Ka. LPKP Unwar, Kabid. Monev dan Akerditasi, Kabid. Penjaminan Mutu, Ka. Baares, Ka. Baskara, Ka. Bamakermas, Kaprodi dilingkungan Unwar, UPM masing-masing unit dilingkungan Unwar, dan UPT. dilingkungan Unwar. 

Dalam kegiatan tersebut Ketua Tim Auditor menyampaikan laporan dari hasil Audit untuk sampel yang telah dipilih sesuai dengan 10 klausul SNI ISO. Adapun dalam audit tersebut terdapat 1 temuan minor dan 4 temuan observasi/saran. Dari hasil temuan tersebut, dalam closing meeting juga dilaksanakan diskusi bersama pimpinan dan unit terkait. Untuk tanggapan terkait temuan tersebut diberikan waktu selama 2 bulan untuk perbaikan/pelaporan sejak laporan hasil audit ini ditemukan.

Rektor Unwar, Prof. dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp.ParK., menyampaikan bahwa hasil perbaikan atau pelaporan hasil audit SNI ISO ini akan segera dirampungkan bersama Pimpinan dan unit terkait. Melalui hasil audit ini kita berharap peningkatan kualitas mutu pendidikan di Universitas Warmadewa akan semakin meningkat.

Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Propinsi Bali, Dr. Drs. Anak Agung Gede Oka Wisnumurti., M.Si., menyampaikan ucapan terima kasih kepada Tim Auditor yang telah melaksnakan Surveillance SNI ISO untuk Universitas Warmadewa selama 2 Hari. Hasil dari temuan audit ini agar segera ditanggapi oleh bagian terkait. Audit secara independen dari pihak eksternal akan memberikan penilaian yang objektif, sehingga akan sangat beberikan penilaian yang jujur demi meningkatkan kualitas mutu pendidikan di Unwar. Pelaksanaan Audit di tahun SNI ISO Tahun 2024 mulai dari sekatang sudah dapat disiapkan sesuai dengan klausul-klusul serta temuan-temuan yang telah disampaikan. 

Acara clossing meeting ditutup dengan penandatangana berita acara audit oleh kepala Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas Warmadewa.

TAGS :